Cuaca ekstrem yang terjadi di Kota Bogor membuat sejumlah titik lokasi mulai dilanda bencana alam, seperti tanah longsor, banjir hingga pohon tumbang.
Melihat fenomena itu, warga pun teringat kembali atas kejadian longsor di kawasan proyek Underpass Stasiun Kereta Api Batutulis, Jalan Danasasmita, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor pada 16 November 2023 silam.
Dalam peristiwa itu, ada pihak yang terkena dampak, yakni Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Tirta Pakuan Kota Bogor karena pipa air yang terpasang di area proyek underpass patah terkena material longsor. Akibatnya, pelayanan ke pelanggannya terganggu.
Tidak hanya itu, paska kejadian longsor membuat arus lalu lintas di jalur tersebut lumpuh karena harus di tutup total. Kemudian, dilakukan rekayasa lalu lintas dengan sistem buka tutup, sehingga para pengguna jalan terpaksa harus berputar ke jalur yang lebih jauh.
Mengingat itu, warga dan pengguna jalan di jalur tersebut mengaku was-was longsor yang pernah terjadi kembali terulang. Hal itu, karena mereka melihat tebingan longsor hanya ditopang oleh sejumlah tiang besi, yang dikhawatirkan bencana longsor kembali terjadi.
Warga Pamoyanan, Kecamatan Bogor Selatan, Solihin (40) mengatakan, bahwa dirinya merupakan pengguna jalan yang setiap hari pulang pergi melintasi jalur tersebut. Namun di saat musim penghujan seperti sekarang ini, Ia pun mengaku was-was dan dihantui rasa takut akan longsor yang pernah terjadi di lokasi tersebut.
"Terus terang saya was-was kalau lewat pas di bekas longsor proyek underpass itu, apalagi kalau lagi hujan takut kejadian longsor lagi. Itu kan baru sementara aja, belum benar-benar dibetulin permanen," kata Solihin, Rabu (27/3).
Bukan cuma was-was, warga pun mempertanyakan soal kelanjutan proyek Underpass di area stasiun Kereta Api Batutulis yang hingga kini belum rampung.
Menurut Dito (32) warga Cipaku, sepengetahuan dirinya pembangunan Underpass itu sudah dilakukan sejak 2022, tetapi sampai sekarang di tahun 2024 belum juga selesai.
"Khawatir mah udah pasti. Tapi, yang lebih menjadi perhatian kami mengenai kelanjutan proyeknya. Perasaan udah lama berjalan, tapi progresnya cuma segitu-gitu aja. Ini tuh apa mangkrak atau gimana, ya," ungkapnya.
© Copyright 2024, All Rights Reserved