Menteri BUMN Erick Thohir menjadi salah satu nama kandidat calon wakil presiden untuk mendampingi Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto pada Pilpres 2024.
- Relawan Dorong Sekjen PDIP Sodorkan Erick Tohir sebagai Cawapres Pada Megawati
- Tekan Rasio Gini di Jabar, Erick Thohir Ingin PNM Gencar Tambah Nasabah
- Punya Hubungan Baik, Erick Thohir Berpeluang Besar Dampingi Prabowo Subianto di Pilpres 2024
Baca Juga
Begitu dikatakan Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani usai kunjungan Gerindra ke kantor DPP PAN.
"Apakah Erick masuk dalam radar? Ya kami melihat orang-orang memiliki kemampuan untuk berbakti bangsa dan negara adalah orang-orang terbaik," ujar Muzani, Senin (5/6).
Gerindra, kata Muzani, mencermati kinerja Erick. Bahkan, sekalipun Erick belakangan disebut sangat dekat dengan PAN.
"Pak Erick sekalipun yang didukung PAN untuk menjadi cawapres, selama ini kami (Gerindra) juga mengikuti Pak Erick," katanya, seperti diberitakan Kantor Berita Politik RMOL.
Senada dengan Muzani, Sekjen PAN Eddy Soeparno menyatakan bahwa pertemuan antara partainya dengan Gerindra membahas serius sosok Erick Thohir sebagai cawapres.
Erick, kata Eddy, adalah sosok yang dekat dengan PAN, dan akan didorong maju pada Pilpres 2024.
"Apakah tadi disebut? Rasanya untuk urusan Pak Erick Thohir, itu masuk dalam menu wajib pertemuan," pungkasnya.
- Mengerucut Dua Nama, Cawapres Pendamping Ganjar Tunggu Diumumkan Megawati
- Bahas Cawapres Pendamping Prabowo, Sekjen KIM Kumpul Hari Ini
- Relawan Dorong Sekjen PDIP Sodorkan Erick Tohir sebagai Cawapres Pada Megawati